Berita  

Peresmian Kana Factory, Situbondo Tancapkan Pilar Baru Industri Kosmetik Nasional

SITUBONDO – Industri kecantikan Indonesia menorehkan babak baru lewat peresmian Kana Factory, sebuah pabrik kosmetik berteknologi modern yang resmi berdiri di Desa Seliwung, Kecamatan Situbondo, Jawa Timur. Peresmian yang berlangsung meriah pada Sabtu sore, 12 Juli 2025, ini tak sekadar seremoni, melainkan penanda lahirnya pusat inovasi kecantikan dari daerah menuju kancah nasional.

Dimulai pukul 15.00 WIB, prosesi pemotongan pita yang dipimpin langsung oleh Tegar Aditiya selaku pemilik Kana Factory bersama Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo, menjadi simbol dimulainya operasional pabrik. Momen ini disambut antusias ratusan tamu undangan, dengan iringan musik, gala dinner, serta atmosfer penuh harapan akan masa depan industri kosmetik lokal yang lebih kuat.

Dihadiri Tokoh Nasional dan Elite Lintas Sektor

Acara peresmian ini menjadi sorotan berkat kehadiran tokoh-tokoh penting dari kalangan militer, pemerintahan, hingga pelaku industri. Perwakilan dari Lemhannas RI dan Kementerian Pertahanan seperti Mayor Jenderal TNI Rido Hermawan, Irjen Pol Trio Santoso, Laksamana Pertama TNI Dwi Hartono, serta Marsma TNI Sigit Hardjanto turut hadir memberikan dukungan.

Dari sisi pemerintah daerah dan sipil, tampak hadir Wakil Gubernur Jawa Timur Dr. Emil Dardak, Kapolda Jatim Irjen Pol Nanang Avianto, hingga tokoh publik nasional Helmy Yahya dan pengusaha ternama Mardigu Wowiek yang menyatakan apresiasinya atas lahirnya pusat produksi kosmetik yang dinilai dapat mendorong ekonomi daerah dan nasional.

Lebih dari Pabrik, Ini Gerakan Lokal Menuju Global

Dalam sambutannya, Tegar Aditiya menegaskan bahwa Kana Factory hadir bukan semata untuk produksi, melainkan untuk membangun ekosistem kosmetik yang berbasis pada kualitas, inovasi, dan pemberdayaan lokal.

“Kami ingin menghadirkan pabrik kosmetik yang tidak hanya memproduksi, tetapi juga menginspirasi—membuka lapangan kerja, mengedepankan kualitas, dan memperkuat peran lokal dalam industri yang terus berkembang,” ungkap Tegar penuh semangat.

Baca juga:  Farel Prayoga Meriahkan Acara Penyerahan Hadiah Barokah Park Song Festival

 

Senada dengan itu, Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo menyambut gembira hadirnya Kana Factory sebagai bukti bahwa Situbondo kini bukan hanya dikenal sebagai wilayah agraris, tetapi juga siap bersaing dalam industri manufaktur kosmetik yang potensial.

Transformasi Situbondo: Dari Desa ke Peta Industri Nasional

Peresmian Kana Factory menjadi bukti bahwa desa bukan penghalang untuk menembus pasar global. Di tengah gemerlap industri kota besar, Situbondo kini menunjukkan bahwa daerah juga mampu menjadi motor penggerak kemajuan ekonomi berbasis inovasi.

Dengan komitmen tinggi terhadap kualitas dan keberlanjutan, Kana Factory diproyeksikan tidak hanya memenuhi kebutuhan pasar domestik, tetapi juga mampu menembus ekspor dalam beberapa tahun ke depan.

Lonceng Kosmetik akan terus memantau geliat pertumbuhan Kana Factory dan kontribusinya dalam membangun industri kecantikan Indonesia dari akar rumput hingga ranah internasional.

banner 970250
error: